International Nurses Day 2024 : Himpunan Mahasiswa Ners berhasil merevitalisasi layanan dan Sarana Kesehatan di pusat wisata Pantai Ngliyep Kabupaten Malang

MALANG, AOEN.tv – International Nurses Day 2024  mengambil tema  The economic power of care. Sebuah tema yang memiliki konsern terhadap Pembangunan kualitas layanan keperawatan yang salah satu faktor utamanya adalah faktor ekonomi. Pasca pandemic COVID-19 yang berdampak terhadap berbagai aspek termasuk ekonomi dan kesehatan mendorong banyak sekali upaya untuk penataan Kembali terkait aksesibilitas dan stabilitas Pembangunan kesehatan di semua negara.

Latar belakang inilah yang mendorong Himpunan Mahasiswa Ners (Himaners) ITSK RS dr. Soepraoen Malang melalui kegiatan abdi desa, menjalankan salah satu program kerjanya untuk merevitalisasi layanan dan sarana pos kesehatan di wilayah pantai Ngliyep yang dilaksanakan pada tanggal 29 April – 1 Mei 2024.

Baca Juga : Keseruan dan Kebahagiaan Mahasiswa D3 Keperawatan ITSK RS dr Soepraoen dalam Praktik Komunitas dan Keluarga di Desa Kucur

Dela Amalia Pridantara Putri selaku Ketua Panitia Abdi Desa menuturkan, bahwa tahun ini focus area yang menjadi sasaran dari abdi desa adalah wilayah pantai Ngliyep yang merupakan salah satu wilayah yang masuk dalam zona kebencanaan dalam peta bencana BNPB.

Upaya dalam menunjang revitalisasi layanan dan prasarana pos kesehatan dilaksanakan dalam tiga bentuk kegiatan, pertama adalah kesiapan SDM dengan melaksanakan pelatihan pertolongan pertama bagi awam terkait masalah kedaruratan permukaan air, kemudian layanan kesehatan untuk Masyarakat dan pelaku usaha di wilayah pantai ngliyep, serta pemenuhan kebutuhan fisik dan materil pos kesehatan yang meliputi logistic peralatan medis dan obat obatan.

Kegiatan ini menunjukkan bahwa upaya yang sangat serius dalam menunjang terwujudnya masyarakat sadar bencana yang sehat. Ketua Himaners, Eko Hadisaputra juga menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu program kerja utama dan rutin dari Himpunan Mahasiswa Ners sebagai upaya konsistensi dan eksistensi mahasiswa sebagai Social Control, Agents of Change, Iron Stock, Moral of Force & Guardian of Value dalam tatanan masyarakat.

Bersama dengan momentum International Nurses Day 2024, kegiatan ini merupakan kegiatan positif bagi mahasiswa untuk membentuk moral dan intelektual yang terasah dan cakap dalam mengembangkan jiwa altruistic, sikap empati, serta kemampuan yang mumpuni dalam melaksanakan komunikasi terapuetik secara langsung kepada masyarakat.

Sehingga diharapkan lulusan akan siap dan cakap untuk dapat bersinergi dalam Pembangunan kesehatan untuk negeri. Melalui nurses week 2024, mahasiswa juga membuktikan peran sertanya dalam merayakan IND 2024 dengan sungguh sungguh membangun pondasi tatanan kesehatan dengan melibatkan diri dalam masyarakat secara langsung, hal ini terbukti pelaku usaha di wilayah pantai ngliyep merasakan betul manfaatnya yang ditunjukkan dari antusiasme dan dukungan dari pelaksanaan kegiatan ini. “Secara tidak langsung warga sekitar wisata pantai yang hampir keseluruhan adalah pelaku usaha dapat secara tenang menjalankan aktivitas perekonomian karena layanan kesehatan sudah mudah dijangkau, ini merupakan semangat IND 2024 untuk mewujudkan The Economic power of care” ujar Ns. Alfunnafi’ Fahrul Rizzal, Sp. Kep.J selaku Pembina Himaners.

Kegiatan ini juga membuktikan bahwa perguruan tinggi mengimplementasikan kegiatan Tri Dharma dalam bentuk pengabdian kepada masyarakat secara aktif dan efektif.

Sumber : https://aoen.tv/international-nurses-day-2024-himpunan-mahasiswa-ners-berhasil-merevitalisasi-layanan-dan-sarana-kesehatan-di-pusat-wisata-pantai-ngliyep-kabupaten-malang/

Pilih Program Study

Artikel Terkait